Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Awan Cirrostratus Adalah : Terbentuknya, Faktor terjadinya, Jenis atau Spesies Awan Cirrostratus

 


Pengertian Awan Cirrostratus

Awan sirostratus merupakan jenis awan yang bentuknya sama dengan sirostratus mulus dan Sirus. Namun, memiliki warna yang lebih kelabu dan berbentuk seperti serabut dan jalur-jalur tipis dan menyebar hampir ke seluruh dan penjuru langit.

Dengan tekstur halus dan tipis awan sirostratus ini tampak lebih cerah dan bersinar lebih terang saat matahari posisi siang hari.

Tidak hanya itu, ternyata awan sirostratus merupakan salah satu awan yang akan menampakan salah satu fenomena langit yang ketika hari dan awan sirostratus bertemu dengan matahari terik akan menimbulkan efek Halo atau yang kita biasa sebut dengan cincin matahari pada siang hari.

Fenomena Halo ini biasa disebut dengan lingkaran bulat cincin yang ada di sekitar matahari ataupun bulan. Tetapi fenomena ini hanya terjadi daerah yang memiliki iklim tropis khusus pada musim kemarau.

Ciri-ciri awan Stratus antara lain :

  • Awan Stratus terbentuk atau berada pada ketinggian sekitar 6000 meter di atas permukaan laut.
  • Memiliki bentuk putih kelabu yang halus dan akan menutup seluruh permukaan langit .
  • Berbentuk seperti anyaman yang tidak teratur.
  • Merupakan awan yang menimbulkan efek halo pada saat iklim tropis.
  • Jenis awan Stratus merupakan jenis awan yang akan menimbulkan hujan gerimis yang terkadang kita rasakan hari yang panas.

 

Baca Juga: Pengertian Kawasan Industri Meliputi Pendekatan, Aspek - Aspek, Keuntungan, Tujuan, Fasilitas, Dampak dan Contoh Kawasan Industri

 

Terbentuknya awan

Udara selalu mengandung uap air. Uap air yang meluap akan menjadi titik-titik air dan terbentuklah awan. Berikut beberapa cara terbentuknya awan:

  • Udara yang panas akan mengandung banyak uap di udara. Udara panas tersebut akan naik tinggi hingga berada di satu lapisan dengan suhu yang lebih rendah. Uap tersebut mencair dan terbentuklah awan.
  • Jika awan sudah terbentuk, titik air dalam awan menjadi lebih besar dan awan akan semakin berat. Perlahan daya tarikan bumi menarik awan ke bawah, hingga sampai pada satu peringkat, titik-titik tersebut jatuh ke bawah dan jadilah hujan.
  • Jika titik-titik air bertemu dengan udara panas, maka titik air akan menguap dan awan tersebut akan hilang. Hal inilah yang membuat bentuk awan selalu berubah-ubah. Air dalam awan akan bergantian menguap dan mencair.
 

Faktor terjadinya awan

Terdapat beberapa unsur yang mampu memengaruhi terbentuknya awan, sebagai berikut:

  • Angin

Angin yang tinggi, terjadi evaporasi yang besar sehingga mempercepat terbentuknya awan.

  • Tekanan udara

Dengan adanya pergerakan tekanan udara yang ditimbulkan maka memengaruhi pergerakan awan.

  • Kelembaban udara

Semakin tinggi kelembaban udara, awan akan terlihat semakin mendung.

  • Wujud awan

Wujud atau bentuk awan tergantung dari berbagai hal, yaitu:

1. Massa udara
2. Suhu awan
3. Gerak udara

 

 

Jenis atau Spesies Awan Cirrostratus

Awan cirrostratus dibedakan mendai 3 macam, yaitu :

  1. Cirrostratus Nebulosus ( CH=5 atau CH= 6 )
    Cirrostratus Nebulosus adalah awan yang memiliki salah satu dari bentuk yang paling umum. Awan ini terbentuk karena peningkatan udara secara perlahan. Awan ini sangat sulit dikenali, kecuali ketika sinar matahari yang melalui sudut tertentu.
  2. Cirrostratus Filocius ( CH=8 )
    Cirrostratus Filocius adalah awan yang terbentuk dari perkembangan awan Cirrus Densus yang menipis atau melebar.
  3. Cirrostratus Fibratus ( CH=7 )
    Cirrostratus Fibratus adalah awan yang memiliki bentuk khas, anginnya terus bertiup sangat kencang dan juga sering dijadikan acuan bahwa akan terjadi hujan.
    Cirrostratus Fibratus ini juga memiliki genus tersendiri, yaitu :
    a. Cirrostratus fibratus cirrocumulogenitus adalah awan yang muncul sebagai awan yang memiliki ujung yang rata dan akan akan mengalami kehilangan beberapa struktur stratocumuliform.
    b. Cirrostratus fibratus cumulonimbogenitus adalah awan yang terbentuk dari penyebaran pematangan awan petir secara merata untuk menjadi bentuk stratus awan tinggi.
    c. Cirrostratus fibratus cirromutatus atau cirrocumulomatus adalah awan hasil transformasi dari cirrus dan jenis cirrocumulus.

 

 

 Baca Juga: Pengertian Tanah Meliputi Faktor Pembentukan, Proses, Faktor, Komponen Tanah dan Penjelasannya

 

Demikian Penjelasan Tentang  Pengertian Awan Cirrostratus Adalah : Terbentuknya, Faktor terjadinya, Jenis atau Spesies Awan Cirrostratus . Jangan Lupa selalu kunjungi Ilmuips.my.id untuk mendapatkan Artikel Lainnya. Terimakasih

 

Penelusuran yang terkait dengan Awan Cirrostratus

  • awan cirrus
  • awan stratus
  • awan nimbostratus
  • awan cumulus
  • gambar awan cirrostratus
  • jenis awan
  • ciri-ciri awan cirrus
  • contoh gambar awan

Post a Comment for "Pengertian Awan Cirrostratus Adalah : Terbentuknya, Faktor terjadinya, Jenis atau Spesies Awan Cirrostratus"